Pages

Minggu, 28 Maret 2010

How?

Barusan liat websitenya UKM cowo gue...
ketahuan banget klo mereka berdedikasi tinggi sama apa yang mereka geluti, two thumbs up for you guys!!!
UKM dia udah gak berbasis UKM lagi, tapi lebih kepada LSM, bahkan kita bisa donate dari mastercard, macam greenpeace gitu...
yang jadi pertanyaan di benak gue adalah, apakah mereka begitu royal dan berdedikasi tinggi karena kampus mereka adalah kampus favorit dimana mahasiswa yang masuk kesana harus melewati berbagi macam test yang menguras darah dan air mata?
Man, gue pernah mencoba buat masuk ke jenis universitas kayak gitu, dan perjuangan gue gak bisa dibilang gampang, tapi ujung-ujungnya gue masuk ke kampus yang benar-benar gue hindari dan jurusannya adalah salah satu mata pelajaran yang membuat gue ingin membunyikan bel pulang supaya gue cepet cabut dari pelajaran itu....
IP tinggi bukan sebuah tolak ukur gue menikmati apa yang gue lewati sekarang...
Well, karena gue ikut UKM juga makanya gue bersemangat dan gue gak mau berputar2 disekililing kegagalan gue...
Kembali ke masalah mereka yang berdekasi tinggi dengan organisasinya...
semenjak cowo gue ikut UKMnya, dia tiba-tiba tergila-gila sama Mangrove, care banget sama si mangrove itu...
seperti gue diduain oleh makhluk berbeda kingdom...
sebenarnya apa sieh yang membuat seseorang bersemangat dalam menggeluti dunianya?
gengsikah?
passionkah?
prestasi senior merekakah?
atau suatu keadaan?
gue rasa UKM gue klo kita emang niat mencapai suatu goal bisa kayak mereka...
bahkan lebih...
bukannya gue sombong...
tapi there's no something wrong if we expected to much from our goal...
gak salah donk klo gue menginginkan sesuatu yang lebih dari diri gue...
temen gue Raw selalu cerita soal seminar-seminar yang diadain kampus lain yang keren-keren...
dan dia merasa kita jauh dari itu...
gue juga ngerasa gitu....
gue berharap bisa ngangkat nama UKM gue yang kata senior2 gue pernah terpuruk selama 5 tahun...
dan itu dimulai dari niat kita...
cuma yang gue lihat dari UKM gue saat ini adalah, seniornya kurang inovativ...
mereka terlalu bercermin dari kesuksesan seniornya terdahulu, padahal belum tentu apa yang mereka terapkan masih punya trend di masa sekarang...
bercermin kepada senior tidak gue judge sebagai sesuatu yang salah, menurut gue, boleh aja bercermin pada kesuksesan senior, tapi lebih kepada proses mereka untuk mencapai sukses itu sendiri, bukan apa yang telah mereka buat....
kita harusnya bisa inovativ dan melihat celah dimana orang tertarik dengan topik kita...
sikap inovativ juga mencerminkan kita mengikuti perkembangan jaman...
klo hanya seputaran kegiatan yang itu2 saja dan hanya di recycle...
sama aja boong...
mungkin UKM cowo gue udah sukses dengan konservasi mangrove nya...
dan yang perlu gue jadikan studi banding adalah, proses mereka menuju seperti sekarang...
apa yang sudah mereka buat, itu adalah urusan mereka...
dan gue rasa UKM gue sedang menuju kesana...
sebenarnya gue sangat-sangat ingin mengutarakan ini di rapat, tapi gue takut mendahului senior atau temen-temen gue menganggap gue ketinggian...
mungkin tujuan gue udah jauh ke depan...
sumpahhh....
apa yang gue inginkan dan gue curahkan di blog ini bukanlah suatu aroganisme atau sebuah perfeksionisme terhadap sesuatu...
semata-mata demi loyalitas gue buat UKM gue...
klo kita loyal kita juga bakal berusaha membuat organisasi kita baik di mata publik....
sepertinya perlu berusaha keras untuk membuat mereka mengerti keinginan gue...

0 comments: